VBA Excel Pemula 26 : Pengenalan Properties CheckBox - Caption
VBA Excel Pemula 26 : Pengenalan Properties CheckBox - Caption - CheckBox pada Properties dapat diubah sesuai kebutuhan yang dapat menggambarkan control atau fungsi CheckBox kepada pengguna aplikasi akan pilihan yang harus dipilih pada aplikasi.
Pada posting ini saya akan membahas cara mengubah Caption CheckBox dengan dua cara. Cara pertama melalui Properties CheckBox secara manual dan yang kedua dengan Kode VBA.
Pada intinya mengubah Caption CheckBox yang dapat menggambarkan control atau fungsi CheckBox itu sendiri.
Pada posting ini saya akan membahas cara mengubah Caption CheckBox dengan dua cara. Cara pertama melalui Properties CheckBox secara manual dan yang kedua dengan Kode VBA.
Pada intinya mengubah Caption CheckBox yang dapat menggambarkan control atau fungsi CheckBox itu sendiri.
Setting Caption CheckBox Dari Properties Secara Manual :
- Buka Excel, dan selanjutnya Pilih Tab Developer, klik Visual Basic atau dengan jalan pintas keyboard tekan secara bersamaan tombol Alt+F11. Jangan lupa disave dengan format Enable Macro atau Binary
- Pada Jendela Visual Basic Tambahkan UserForm dengan Caption "Aplikasi Pemula 26" dan tambahkan CheckBox1 dan CheckBox2
- Klik kanan pada CheckBox1 dan pilih Properties.
- Pada Jendela Properties carilah tulisan Caption.
- Ganti Caption CheckBox1 menjadi "Validasi" dan CheckBox2 menjadi "Check List". Sesuaikan saja dengan gambar gif dibawah ini.
Pengenalan Properties CheckBox - Caption |
Nach..!! Demikian cara Setting Caption CheckBox Dari Properties Secara Manual. Kalau pake kode silahkan disimak terus ampe habis.
Setting Caption CheckBox Dengan Kode VBA :
Syntax Caption CheckBox
CheckBoxName.Caption=”Caption”
Klik kanan pada UserForm1 dengan Caption "Aplikasi Pemula 26", Pilih View Code dan masukkan Kode berikut :
Private Sub UserForm_Initialize()
With UserForm1
'Berikut kode untuk mengubah Caption CheckBox
.CheckBox1.Caption ="Validasi"
.CheckBox2.Caption = "Check List"
End With
End Sub
With UserForm1
'Berikut kode untuk mengubah Caption CheckBox
.CheckBox1.Caption ="Validasi"
.CheckBox2.Caption = "Check List"
End With
End Sub
Jika anda sudah mengikuti langkah dan penempatan kode VBA dengan benar maka asilnya akan seperti gambar gif dibawah ini
Download : Aplikasi Pemula 26
Demikian Posting VBA Excel Pemula 26 : Pengenalan Properties CheckBox - Caption. Semoga dapat digunakan menurut kebutuhan aplikasi masing-masing.
Bagi anda yang ingin share kode lainnya silahkan di share pada kolom komentar. Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "VBA Excel Pemula 26 : Pengenalan Properties CheckBox - Caption"
Komentar Anda Sangat Menentukan Kelangsungan Blog ini